Skip to main content

Beginilah Tampang Website Pertama, 25 Tahun Lalu


Pada 20 Desember 2015, World Wide Web genap berumur 25 tahun. Meski masih relatif muda, temuan Tim Berners-Lee ini telah menjadi bagian tak terpisahkan dari internet dan dunia modern.

Sebagaimana dirangkum dari Engadget (21/12/2015), laman web pertama ini tayang perdana di kampus European Organization for Nuclear Research (CERN) sebagai bagian dari proyek yang dikerjakan oleh Tim Berners-Lee dan Robert Cailliau.

Cikal bakal jaringan internet modern yang bakal mengubah dunia dalam waktu singkat ini baru dibuka untuk publik enam bulan setelahnya, pada 6 Agustus 1991.

Bentuk situs web pertama sederhana saja, hanya sebuah laman berisi serangkaian teks yang menjelaskan fungsi World Wide Web. Ada sejumlah hyperlink yang mengarahkan pengunjung ke sejumlah dokumen lain.


Pada 1993, CERN membuka World Wide Web ke publik. Teknologi yang dibutuhkan untuk menjalankan server web, browser, dan library kode bisa bebas digunakan oleh siapapun tanpa membayar royalti.

Ruang lingkup mungil World Wide Web yang di awal kelahirannya hanya mencakup satu laman sederhana pun meledak. Jumlah website yang eksis di dunia maya kini tercatat sucah mencapai ratusan juta.

Bukan internet

Meski keduanya sering diidentikkan, World Wide Web bukanlah internet.

Internet adalah jejaring internasional yang menghubungkan komputer-komputer di seluruh dunia (termasuk gadget mobile) lewat jaringan kabel bawah laut, telepon, satelit, balon udara, dan lain-lain.

World Wide Web atau disingkat “WWW” adalah sistem informasi yang berjalan di atas jaringan internet, yang memungkinkan dokumen di berbagai komputer untuk saling terhubung melalui hypertext (tautan).


Contoh sistem informasi lain yang juga berjalan di atas internet seperti WWW adalah e-mail dan Internet Relay Chat (IRC) yang sering digunakan untuk bertukar pesan.

Dokumen-dokumen dalam server web diformat dalam bahasa pemrograman khusus yang disebut HyperText Markup Language (HTML). Selain teks dan tautan, HTML juga bisa menyajikan gambar, suara, dan video.

Browser alias peramban digunakan untuk mencari, mengambil, dan menampilkan konten dari server web di komputer client yang dipakai pengguna melalui Universal Resource Locator (URL).

Setelah sempat menghilang, situs web pertama bikinan CERN kini telah kembali online di alamat aslinya sejak 2013. Kunjungi tautan berikut untuk melihatnya.

Comments

Popular posts from this blog

7 Hewan Langka yang Jarang Sekali Terlihat

Bumi merupakan tempat yang luas untuk menampung segala jenis makhluk hidup. Dari mulai si kasat mata amoeba, hingga paus biru yang paling besar paus biru. Saking luasnya, masih banyak bagian bumi yang belum terjamah. via: animalmozo.com Misteri dalamnya laut dan segitiga bermuda saja belum terpecahkan. Tak hanya itu, ternyata masih banyak spesies binatang yang baru saja ditemukan dan kurang diekspos karena jumlahnya terlalu sedikit. Yuk, dilihat! The goblin shark | via: animalmozo.com The Goblin Shark . Jika goblin benar-benar nyata, mungkin kamu akan merasa itu adalah makhluk yang aneh. Namun, bagaimana dengan perpaduan antara goblin dan hiu? Mimpi buruk! The Goblin Shark hidup di kedalaman lebih dari 100 meter di bawah permukaan laut. Jadi, kita takkan mendapatkan masalah selama tak menyelam terlalu dalam. The panda ant| via: animalmozo.com The Panda Ant . Jangan salah, sebenarnya ini adalah lebah betina tanpa sayap, loh! Lebah memang memiliki banyak spesoes. Leb

6 Artis Dunia Ini Pernah Tersangkut Skandal Prostitusi

Bintang reality show The Real Housewives of Miami, Joanna Krupa, pernah jadi PSK kelas elite dengan tarif US$ 10.000 Bintang reality show The Real Housewives of Miami, Joanna Krupa, pernah jadi PSK kelas elite dengan tarif US$ 10.000 per malam oleh situs TheDirty.com. Kabar itu lalu dibantah Joanna Krupa dan manajemennya. (AFP PHOTO) Bintang porno bernama Alex Torres yang mengatakan bahwa Lindsay pernah membayarnya untuk berhubungan intim di rumahnya. Lindsay mengatakan bahwa ia tidak perlu berkomentar atas pernyataan yang dilontarkan oleh aktor porno. (AFP PHOTO) Seorang pria mengatakan pernah membayar Danielle sebesar usd 150 atau Rp 1.9 juta untuk berhubungan intim. Namun bintang TV 'Real Housewives of Ner Jersey' ini membantahnya. (AFP PHOTO) Pemeran film 'Django Unchained' dituduh melakukan prostitusi di dalam mobil oleh salah seorang polisi yang tengah berpatroli. Saat diminta menunjukkan identitasnya, ia mengelak dan mengaku bahwa ia tid

Simulator Jet Tempur China Ternyata Pakai Windows Usang

Unit simulator pesawat tempur China, Shenyang J-11, ternyata dijalankan memakai sistem operasi WIndows XP yang sudah usang. Hal tersebut diketahui dari foto yang beredar di dunia maya. Foto dengan watermark situs berita militer China, military.cnr.cn tersebut menampilkan seorang kru yang duduk di kokpit simulator pesawat, dan kru lain yang menjadi operator simulator. Di meja operator, nampak 5 monitor berjejer di atas meja, dua di antaranya menampilkan desktop background khas Windows XP, yaitu padang rumput hijau dengan langit biru berawan putih. Foto tersebut dikenal dengan nama Bliss di sistem operasi Microsoft Windows XP. J-11 Shenyang (NATO: Flanker B+) adalah pesawat tempur buatan China dengan airframe yang dibangun berdasar jet tempur Rusia, Sukhoi Su-27 (NATO: Flanker). Adapun Windows XP merupakan sistem operasi tua yang sudah beredar selama belasan tahun sejak pertama dirilis pada 2001 silam. Microsoft selaku empunya Windwos XP telah menghentikan update keama